Bhabinkamtibmas Desa Cidahu Polsek Cidahu Polres Sukabumi Jalin Komunikasi dengan DDS di Kp. Manglid

    Bhabinkamtibmas Desa Cidahu Polsek Cidahu Polres Sukabumi Jalin Komunikasi dengan DDS di Kp. Manglid
    Bhabinkamtibmas Desa Cidahu Polsek Cidahu Polres Sukabumi Jalin Komunikasi dengan DDS di Kp. Manglid

    Bhabinkamtibmas Desa Cidahu, telah melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) di Kampung Manglid Rt 03/07 Desa Cidahu Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi. Kegiatan ini dimulai pada pukul 10.00 WIB dan berlangsung hingga selesai.

    Dalam DDS tersebut, Bhabinkamtibmas menjalin komunikasi langsung dengan warga masyarakat untuk membahas rencana kegiatan kedepannya, dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan Desa Cidahu serta menciptakan lingkungan yang lebih baik dan maju. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk melaporkan gangguan kamtibmas yang terjadi di sekitar mereka, baik kepada Bhabinkamtibmas maupun ke Kantor Polsek Cidahu.

    Kunjungan ini juga dimaksudkan untuk menjaga sinergitas antara TNI-POLRI dengan masyarakat sekitar. Beberapa himbauan terkait kamtibmas yang disampaikan pada kesempatan tersebut antara lain:

    1. Mengingatkan masyarakat agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan seperti pencurian kendaraan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), dan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) serta modus kejahatan lainnya yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.

    2. Mendorong sinergitas antara masyarakat dan pihak kepolisian dengan selalu berkoordinasi dalam penanggulangan pelanggaran hukum atau gangguan kamtibmas yang terjadi di wilayah Desa Cidahu Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi.

    3. Menyampaikan kontak hotline dan WhatsApp yang dapat dihubungi oleh masyarakat untuk memberikan informasi atau melaporkan kejadian-kejadian terkait kamtibmas, yaitu 0811-1699-110 untuk Polres Sukabumi dan 081214177045 untuk Bhabinkamtibmas Desa Cidahu.

    Kegiatan yang dilakukan oleh Bripka Jejen Saepuloh tersebut merupakan upaya nyata Polri dalam menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas. Diharapkan dengan adanya kerjasama yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat, keamanan dan ketertiban di Desa Cidahu dapat terus terjaga dengan baik.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Gegerbitung Polres...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Polsek Cikidang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak

    Ikuti Kami